Baru Muncul, Mitsubishi Xpander Langsung “Digertak” Daihatsu!

Baru Muncul, Mitsubishi Xpander Langsung “Digertak” Daihatsu!

Bacaberitaterkini.com: Baru Muncul, Mitsubishi Xpander Langsung “Digertak” Daihatsu! - Kabar terbaru dari dunia otomotif Sebelum sampai pada model produksi, Mitusbishi Xpander sudah menampakkan diri dalam rupa XM Concept di 2015. Di mana kala itu, calon rivalnya Avanza-Xenia baru juga mendapat penyegaran.

Desain futuristik yang ditawarkan Mitsubishi, cukup menggebrak pasar dan kerap menjadi buah bibir, sampai akhirnya resmi dijual ke pasar. Namun, tetangga sebelah (Daihatsu yang saat ini milik Toyota), ternyata diam-diam juga sudah siapkan jagoan baru untuk head to head atau menjadi back up Avanza-Xenia, ketika Xpander mulai mengancam.

Kala itu, Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT Toyota Astra Motor pernah mengatakan, kalau mereka juga sudah punya amunisi untuk lawan Xpander, tentunya saat posisi Avanza-Xenia goyah.

Benar saja, ketika Xpander muncul, Daihatsu dengan konsep silent operation-nya, tiba-tiba hadirkan embrio baru di segmen MPV, melalui mobil konsep DN Multisix, yang kemungkinan di masa depan bakal bersandingan dengan Avanxa-Xenia atau menggantikannya.

Baru Muncul, Mitsubishi Xpander Langsung “Digertak” Daihatsu!

Secara desain eksterior dan interior, Daihatsu mulai mengusung konsep futuristik, dengan sentuhan agresif pada wajah dan kekar pada tubuhnya, seolah mengakomodasi konsep mobil keluarga dibalut ketangguhan SUV. Mungkin bisa dikatakan, hampir serupa juga tampangnya dengan Xpander saat jadi konsep.

Dari sisi spesifikasinya juga hampir serupa, seperti ukuran mesin (1.5L), pengerak roda depan, dan ground clearance (GC) cukup yang tinggi. Namun mobil konsep DN Multisix punya GC lebih tinggi dibanding Xpander (250 mm berbanding 205 mm), dan transmisi DN Multisix yang sudah CVT, sementara Xpander belum.

Jika benar model ini akan hadir beberapa tahun lagi (mungkin saja 2 tahun) Mitsubishi harus kembali putar otak, untuk bisa bersaing. Terutama dari harganya, mengingat skala ekonomi Daihatsu sudah cukup mumpuni, dan bisa bermain di harga berapapun.

Ketika akan diluncurkan ke pasar, Daihatsu percaya diri model konsep DN Multisix ini bisa melawan Xpander. “Pasti bisa bisa dong (melawan), masa tidak bisa,” ujar Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran Astra Daihatsu Motor, saat ditayakan soal pertarungan keduanya ke depan kepada KompasOtomotif, Kamis (10/8/2017).
Klik Untuk baca berita selanjutnya

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Baru Muncul, Mitsubishi Xpander Langsung “Digertak” Daihatsu!"

Posting Komentar